IndonesianJournal.id, Jakarta – Gelaran Engineering Week yang melibatkan pameran Mining Indonesia, Oil & Gas Indonesia, Construction Indonesia – Concrete Show Southeast Asia, serta special co-located show GIFA – METEC Indonesia, dan ADEXCO (Asia Disaster Management and Civil Protection Expo & Conference) telah sukses diselenggarakan di JIExpo Kemayoran selama tanggal 11-14 September 2024, sekaligus menutup rangkaian Indonesia Energy & Engineering (IEE) Series 2024. Dimulai dengan gelaran Energy Week pada tanggal 28-31 Agustus 2024 yang melibatkan pameran Electric & Power Indonesia, serta Water Indonesia, yang dihadiri oleh 13,728 trade attendees, dan dilanjutkan Engineering Week yang dihadiri oleh 50,646 trade attendees. Mengusung tema besar “Advancing Industrial Sustainability”, Pamerindo Indonesia selaku penyelenggara IEE Series 2024 menampilkan dedikasinya melalui kesuksesan capaian berbagai target keberlanjutan global.

Dari ramainya gelaran IEE Series 2024 – Engineering Week ini, pengunjung juga bisa menyaksikan bahwa pertemuan industrial terbesar untuk sektor energi dan engineering di Asia Tenggara ini tidak hanya melibatkan para pelaku industri dan para stakeholders, namun juga melibatkan generasi muda yang hadir dari institusi pendidikan masing-masing. Para mahasiswa dan juga pelajar yang hadir berpartisipasi aktif pada pameran ini juga merupakan salah satu inisiasi Pamerindo Indonesia melalui program Connecting the Disconnected yang bertujuan untuk menghubungkan akademisi, peneliti, pelajar dengan para pelaku industri dimana mereka akan terlibat nantinya. Setelah berhasil menghadirkan 10 institusi pendidikan dalam 4 hari gelaran IEE Series 2024 – Energy Week, beberapa perwakilan institusi yang hadir pada 4 hari gelaran Engineering Week berasal dari:
- Universitas Indonesia
- Institut Teknologi Bandung
- Politeknik Energi dan Mineral Akamigas, Blora – Jawa Tengah
- Universitas 17 Agustus 1945, Jakarta
- Universitas Ibn Khaldun, Bogor
- Universitas Trisakti, Jakarta
- Universitas Gunadarma, Jakarta
- Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA, Jakarta
- UPN Veteran Jakarta
- SMK Adi Sanggoro, Bogor
- SMK Negeri 52 Jakarta
- SMK Negeri 1 Ciomas, Bogor
- SMK Negeri 36 Jakarta
- SMK Bina Karya Mandiri, Bekasi
Dengan komitmen semacam itu, Pamerindo Indonesia telah merencanakan untuk menyelenggarakan kembali rangkaian IEE Series di tahun 2025, dengan kembali membagi 8 pameran sektor utama industri Indonesia menjadi dua pekan. Pameran Construction Indonesia, Concrete Show Southeast Asia – Indonesia, ADEXCO, dan juga Water Indonesia akan diselenggarakan pada 10-13 September 2025. Sedangkan pada 17-20 September 2025 akan digelar Mining Indonesia, Oil & Gas Indonesia, Electric & Power Indonesia, serta pameran baru The Battery Show Asia – Indonesia.